Pages

Senin, 13 Agustus 2012

Indahnya Dalam Kebersamaan

Candi Prambanan






Candi Borobudur
    




Gereja Katedral - Jakarta




Mesjid Istiqlal - Jakarta




Gereja Blenduk - Semarang
  



Mesjid Agung - Cianjur


43 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. Indahnya kebersamaan.. benar sekali bu... apalagi jika kita sadar akan pernyataan "kita orang indonesia yang beragama "X", bukan kita orang beragama "X" yang dinggal di Indonesia"...

    BalasHapus
  3. Sungguh bersyukur kita tinggal di negara yang tanahnya subur makmur, kaya raya baik budaya maupun agama. Coba saja setiap orang punya kesadaran untuk memaksimalkan segala sumber daya yang ada, pasti kekayaan itu tidak sia-sia

    Suliatun/XII IPA 3/30

    BalasHapus
  4. kita disini tiggal di negara Indonesia yang terdiri dari berbagai agama seperti tempat-tempat ibadah yang ada di atas. Dari perbedaan tersebut, mari kita tumbuhkan rasa toleransi antar sesama umat beragama supaya tidak terjadi konflik-konflik/kerusuhan/pertentangan yang akan merugikan diri sendiri, orang lain bahkan negara Indonesia.Sehingga, jika sudah ada toleransi, mereka akan saling menghormati antar sesama umat beragama yang akhirnya akan terasa indahnya dalam kebersamaan hidup ini. Damai dan tentram...

    ABDURROSYAD WAHID / XII IPS 4 / 01

    BalasHapus
  5. Wah wah wah... Memang benar benar sangat menarik Indonesia ini... Saya sangat bersyukur dilahirkan di Negara Kesatuan Republik Indonesia ini, tanahnya subur, kaya akan alam baik flora dan fauna, serta keanekaragaman budaya, suku, ras, dan agama. Yang lebih membanggakan hidup rukun dalam keanekaragaman yang ada. Saat melihat foto-foto di atas ada dua hal yang tiba-tiba muncul kembali dalam pikiran saya yaitu:
    1. Saat kelas X Bu Heri pernah melontarkan pernyataan bahwa jika kita hidup dalam keanekaragaman itu akan jauh lebih indah dan membuat hidup lebih berwarna dan meriah.
    2. Saya teringat kembali pada objek wisata Puja Mandala di Bali yang dimana dalam satu kawasan terdapat Masjid, Gereja, Pura, hingga Wihara yang semuanya ada dalam satu kompleks. Di tempat itu sungguh-sungguh tercermin bagaikan miniatur kerukunan dan kebersamaan khususnya antar umat beragama.
    LOVE INDONESIA..

    *Cynthia Debby/ XII IPA 3/ 08

    BalasHapus
  6. wah, negara kita memang negara yang sangat menghargai perbedaan, mulai dari bahasa,suku,maupun agamanya. Hal ini terbukti ketika saya melihat tayangan di berita bahwa sebuah gereja kristen jawa di Solo bersebelahan dengan sebuah masjid, bahkan alamatnyapun sama.. alangkah indahnya bila hal itu senantiasa terjadi dalam kehidupan kita. :)

    Beny Putra K / 07 / XII IPA 3

    BalasHapus
  7. Agama pun terpengaruh dalam budaya luhur Indonesia, contohnya ada masjid Muhammad Cheng Ho di Purbalingga, tepatnya pada dekat perbatasan antara Kecamatan Mrebet dengan Bobotsari. Mungkin karena dahulunya orang Indonesia berasal dari China walaupun itu mhanya menurut beberapa kalangan saja, tetapi memang menurut saya lebih baik meniru budaya luhur sendiri dari pada meniru budaya luhur orang lain, misalnya tidak pantas apabila kita meniru membuat masjid yang mempunya lampu berkelip layaknya diskotik, budaya luar biarlah budaya luar.

    Dean Nugraha/XII IPA 4/06

    BalasHapus
  8. Subhanallah, iya bu, memang benar kebersamaan itu indah, apalagi kalau antar umat beragama saling menghargai, saling menghormati, serta saling toleransi, pasti akan jauh lebih baik dan menambah rasa kebersamaan serta keseimbangan dalam menjalani hidup ini. Karena, banyak orang-orang yang dekat dengan kita, walaupun berbeda agama, ras, suku, dll. Dengan itu, kita juga bisa mendapatkan banyak pengalaman dan pelajaran dari setiap-setiap perbedaan tersebut. Dan tidak lupa, bisa menambah rasa cinta kita terhadap Indonesia. Seperti semboyan kita, bhinneka tunggal ika.

    Rintis Agun Purwajati / XII IPA 2

    BalasHapus
  9. Memang benar-benar indah kebersamaan itu bu , apalagi jika saling menghormati dan menghargai antar agama, tanpa ada oknum yang ingin menjatuhkan agama lain. :)
    tapi menurut saya Indonesia memang luar biasa, meskipun banyak perbedaan yang ada tapi masih bisa tetap bersatu. karna tidak mudah menyatukan perbedaan yang ada tersebut.

    Oktavian Aditya Nugraha / XII IPS 4

    BalasHapus
  10. Wah sungguh indah kebersamaan itu walaupun Indonesia memiliki keanekaragaman dan keanekaragaman itu bukanlah suatu masalah, justru akan menjadikan warga Indonesia tetap bersatu karena dari keanekaragaman itu kita bisa belajar untuk saling menghargai perbedaan dan menghormati orang lain. Jika sudah demikian maka antar warga bisa hidup dengan rukun dan bisa merasakan indahnya kebersamaan.

    Mahanani Retnaningtyas/XII IPA 3/22

    BalasHapus
  11. Perbedaan diciptakan untuk menilai/melihat bagaimana kita/manusia memandang perbedaan itu. Melalui perbedaan itu, kita dapat saling menguatkan dan saling melengkapi. Hal ini dapat terwujud apabila kita dapat menghargai perbedaan yang ada. Walau sulit, tapi bila kita saling menghargai, perbedaan akan terasa manis. Tapi, bila kita memandang perbedaan sebagai sesuatu yang negative, maka hal buruklah yang akan terjadi. Contohnya saja permusuhan antar umat beragama. Permusuhan ini terjadi karena salah satu atau bahkan kedua belah pihak, tidak dapat saling menghargai perbedaan yang ada.

    Fortuna Widiastuti H. / XII IPA 3 / 17

    BalasHapus
  12. Gambar-gambar itu sungguh menakjubkan. Megah, berseni. Selain itu juga menunjukkan toleransi beragama di Indonesia. Walaupun banyak yang pro-kontra tentang toleransi beragama di Indonesia. Banyak yang bilang toleransi beragama di Indonesia masih rendah, namun banyak juga yang bilang sudah baik. Menag Suryadharma Ali mengatakan bahwa toleransi beragama di Indonesia sudah cukup baik dan kaum minoritas bebas menjalankan agamanya. Namun banyak media yang mengatakan bahwa toleransi beragama di Indonesia masih rendah. Misalnya saja kasus di Poso dulu.

    Namun jika mengesampingkan kedua argumen di atas, di lingkungan saya sendiri, kebbebasan beragama cukup baik. Di Bobotsari dan di belakanga sekolah, bahkan Masjid dan Gereja berdiri berdampingan. Menurut saya toleransi beragama di Indonesia sudah cukup baik, mungkin hanya lebih perlu ditingkatkan.

    Oki Lutfiani M (XII IPS 4/29)

    BalasHapus
  13. Aku sangat bersyukur tinggal di bumi Indonesia tercinta ini,dimana keberagaman itu menjadi suatu keindahan.Dengan adanya keberagaman dalam menganut agama kita dapat belajar saling menghormati serta bertoleransi sesama umat beragama. Perbedaan agama dalam suatu negara ,bukanlah menjadi suatu penghambat, melainkan dari keberagaman itu sebenarnya kita dapat menjadikan negara Indonesia menjadi negara yang hebat ,karena dari ragam agama yang ada di Indonesia masyarakat Indonesia sendiri dapat menambah pengetahuan mengenai agama lain, sehingga tidak berpikiran sempit dan memiliki pola pikir yang maju dan terciptalah suatu kekompakan dalam satu negara yang memiliki beragam agama.
    Mohon maaf bila terdapat kesalahan Bu,
    Sekar Larasati XII IPA 2

    BalasHapus
  14. Saya sangat setuju, Bu, kebersamaan memang sangat indah, apalagi jika kita semua bisa menanamkannya dalam diri kita masing-masing. Indonesia yang tidak hanya kaya akan alamnya tapi juga kaya akan keanekaragaman suku bangsa dan budaya, tentu akan semakin indah dan kuat bila semua rakyatnya bisa hidup rukun bersama dalam perbedaan tersebut. Jangan sampai perbedaan ini justru membuat kita terpecah belah. Sebaliknya, perbedaan ini seharusnya dapat menjadi faktor kuat agar kita bisa bersatu. Perlu kita ingat bahwa kita memiliki Bhinneka Tunggal Ika sebagai pedoman kita dalam berbangsa.
    Terima kasih atas artikel yang menarik ini, Bu.

    KRISTALICIA RIZKI / XII IPA 3 / 21

    BalasHapus
  15. Ternyata jika ditilik lebih jauh negara kita mempunyai beragam budaya,ya? Dari artikel ini kita jadi bisa mengerti bahwa kebersamaan ini justru didasari oleh banyaknya perbedaan di antara kita. Saya jadi bercita-cita ingin berkeliling Indonesia agar bisa lebih mengenal negara kita sendiri secara langsung. Saya pikir itu akan menambah kecintaan kita pada Indonesia. Wah, negara kita memang indah, jika kita mau mengenalnya. Terima kasih Bu, atas artikelnya. Semoga kita bisa memahami perbedaan ini dengan baik.. Amin.

    ISHMAH KHAIRINA Z. / XII IPA 3 / 20

    BalasHapus
  16. Dari gambar-gambar yang Bu Herry tampilkan disana memang menggambarkan Kebersamaan itu Indah. Begitu pula dengan keberagaman. Keberagaman agama, budaya, suku bangsa, bahasa, dsb. Dari keberagaman itu kita bisa belajar memaknai persatuan, memahami kebersamaan, mempelajari kehidupan yang memang diciptakan dengan berbeda-beda.

    “Perbedaan diantara kita memberi warna di kehidupan,sehingga dunia tetap berputar mengiringi zaman”

    Indonesia tetap Bersatulah ^_^

    Silvia.R.D. XII IPA 2/32

    BalasHapus
  17. Ternyata Indonesia tak hanya kaya pada alamnya saja,ternyata Indinesia memiliki kekayaan bangunan peninggalan sejara yang tak kalah dengan bangunan bangunan sejara yang ada di luar negeri.
    Saya bangga menjadi warga INDONESIA..
    JAYA....

    Ganang Baskara
    XII IPA 5
    17

    BalasHapus
  18. assalamu'alaikum bu herry, saya mau bertanya , saya kan pernah ke candi borobudur. nah disana banyak turis kan ya bu, tapi di sekitar candi borobudur itu tidak ada bendera merah putih. ntah pas di loket atau sebelum naik bu. padahalkan candi borobudur berada di Indonesia. itu bagaimana ya bu?
    terus kalau mau masuk kan biasanya dikasih kain jarit yang buat di pakai di pinggang, nah kalau semisal para turis dikasih pin atau gambar bendera merah putih bagaimana bu? menurt ibu bagaimana?
    terima kasih ya bu herry, sudah membaca dan maaf kalau pertanyaannya kurang bagus.

    puput tri widiastuti, XII IPA 2/25

    BalasHapus
  19. Sila pertama pada Pancasila berbunyi "Ketuhanan Yang Maha Esa" itu menunjukkan bahwa rakyat Indonesia tidak boleh atheis. Agama yang dianut di Indonesia pun beraneka ragam, namun yang di akui ada 5 agama yaitu Islam, Kristen Katolik, Kristen Protestan, HIndu dan Budha. meskipun agama yang dipercayai berbeda-beda tiap individu, namun semboyan Bhinneka Tunggal Ika di Indonesia sungguh mendarahdaging pada semua jiwa rakyat Indonesia. Meskipun berbeda-beda namun semua bisa saling menghargai akan hal itu. Kami semua sebagai pengagum sang merah putih bersatu padu dalam menjaga NKRI, bersatu padu dalam kedamaian, bersatu dalam bahu membahu mencintai Indonesia, tanpa memperhatikan agama kami. Tidak ada yang boleh memaksakan agama dan kepercayaan untuk individu lain dimuat dalam nilai-nilai Pancasila, Idiologi hebat kita. Kebersamaan itu akan selalu lebih istimewa dibanding dengan apapun. Indonesia Hebat!!

    Rahma Fardiana/XII IPA 1/28

    BalasHapus
  20. Subhanallah, iya bu, memang benar kebersamaan itu indah. Di Indonesia mempunyai banyak suku bangsa, agama,budaya, bahasa dll,namun masyarakat Indonesia bisa menghargai dan menghormati perbedaan tersebut. Seperti semboyan kita, "bhinneka tunggal ika" berbeda-beda tetapi tetap satu. Saya juga pernah mendengar bahwa Indonesia termasuk negara yang masyarakatnya ramah-ramah kepada orang lain dibandingkan dengan negara lain. Lalu, saya juga pernah membaca, Wakatobi Archipelago, dan Raja Ampat, merupakan lokasi penyelaman terbaik dan terindah di dunia. Wah, prok..prok..prok deh buat Indonesia. Indonesia memang akan selalu bangga dengan kekayaan alamnya. Dengan itu, kita bisa menambah rasa cinta kita terhadap Indonesia.

    Saya bangga menjadi masyarakat Indonesia.
    Tetap bersatulah Indonesia! ;)

    Fajar Nur A. XII IPA 2/17

    BalasHapus
  21. RACHMAT KETUT JELANTIK - XII IPA 2 - 26
    Tegakkan Bhinneka Tunggal Ika....
    Indonesia adalah negara yang merupakkan surganya perbedaaan. Namun semua perbedaan itu telah di "handle" dengan baik oleh suatu dasar negara, suatu ideologi yang hebat yang di sebut PANCASILA. Tinggal bagaimana seluruh warga Indonesia bisa memahami dan menjalankan Pancasila selayaknya sebuah Ideologi, jati diri bangsa, dan sumber dari segala sumber hukum. NKRI harga mati, jangan sampai ada golongan tertentu dengan kepentingan peribadinya merusak perbedaan menjadi perpecahan. PERBEDAAN itu Indah, namun akan rusak keindahannya apabila berubah menjadi Perpecahan. LOVE YOU INDONESIA. :)

    RACHMAT KETUT JELANTIK - XII IPA 2 - 26
    Kita orang Indonesia yang ber-agama "A" Bukan orang yang beragama "A" yang menumpang di Indonesia.

    BalasHapus
  22. Menambahkan bu, Indahnya Indonesia di Mata National Geographic http://crazy-pict.blogspot.com/2012/08/national-geographic-indonesia.html

    BalasHapus
  23. Di Indonesia terdapat berbagai macam agama. Maka terdapat pula berbagai macam tempat ibadah. Yang terpenting antar agama tidak saling mengganggu. Walaupun memiliki agama yang berbeda-beda, semoga saja rakyat Indonesia tetap bersatu seperti yang disebutkan pada sila ketiga Pancasila karena perbedaan itu indah.

    Zain Azmii N.F/ XII IPA 3/ 33

    BalasHapus
  24. Subhanallah, sungguh bersyukur menjadi warga negara Indonesia. Karena menjunjung tinggi nilai persatuan dan toleransi.. adanya banyak perbedaan membuat persatuan semakin kuat, hal ini dapat membuktikan dari Pancasila :)
    Memang seharusnya perbedaan agama tak perlu dipikirkan yang penting kebersamaan dan persatuan dari warga negara :)

    Ravinda Tyas Kusumaningrum / XII IPS 2

    BalasHapus
  25. melihat berita aksi terorisme yang sedang sering ahir-ahir ini memuat semakin terlihatya ada beberapa golonga yang kurang bisa megamalkan toleransi dan saling meghargai, terlalu mengedepakan egoisme dan memaksaka pedapat sediri, padahal seharusya setiap hamba mampu menghargai oranglai agar tidak ada saling serang dan perpecahan. jika tolerasi mampu membuat keindahan dan kemajuan utuk negeri ini, mengapa tidak kita bersatu, apapun ras suku da agamaya selama masih dalam kebaikan, bukakah semua hal didunia yang kita lakukan akan dipertanggung jawabkan masing-masing nanti di ahirat?? mengapa harus memaksa apa yag harus dilakuka orang lain, bukaka kita terlahir sebagai indivu yang merdeka di dunia ini.
    nurul fatimah/XIIipa3/27

    BalasHapus
  26. Kita patut berbangga dengan Indonesia yang kaya akan suku, ras, agama, budaya, adat istiadat yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia… Walaupun berbeda beda, tetapi kita harus tetap satu. Jangan jadikan perbedaan sebagai awal dari permusuhan, tapi jadikan perbedaan sebagai awal kebersamaan, karena dengan adanya perbedaan kita bisa saling menghargai, menghormati, belajar, dan melengkapi satu sama lain. Karenanya sejatinya perbedaan itu indah. WE LOVE INDONESIA!!!

    Hikmatul Walidah P.H./XII IPA 5/18

    BalasHapus
  27. INDONESIA memang luar biasa. bagaimana tidak? beribu-ribu suku, budaya, didampingi dengan banyaknya agama walaupun hanya 5 yang di akui, sungguh kaya negara ku ini. "bhineka tunggal ika" = berbeda tetap satu jua. sila 1 dan 3 kuat eratnya dalam hal ini. semoga INDONESIA tetap memegang kukuh sebuah persatuan. hingga akhir hayat pun, INDONESIA tak akan pernah roboh hanya karena perbedaan akidah. JAYA INDONESIA KU!!!

    SILVI NUR FITRIANI/XII IPA1/31

    BalasHapus
  28. Adanya bangunan-bangunan pada gambar tersebut cukup menunjukkan bahwa sebenarnya warga Indonesia memiliki rasa toleransi antar umat yang tinggi. Perbedaan yang ada dijadikan awal terciptanya kebersamaan.Hal itu membuat saya bangga menjadi bagian dari Indonesia. Namun terkadang miris rasanya bila mendengar dan melihat ada perselisihan dalam satu agama.Contohnya yang terjadi Sampang,Madura beberapa waktu lalu. Bagaimana hal itu bisa terjadi ya Bu Hery? Bagaimana bisa mereka memberikan toleransi kepada pemeluk agama lain namun dengan sesama agamanya terkadang terjadi perselisihan? Terima kasih Bu..

    Bella Regaza A.F. Juannita (XII IPA 5 / 08)

    BalasHapus
  29. Andai saja semua rakyat di Indonesia menyadari betapa indahnya keanekaragaman yang ada di Indonesia, hmmm pasti sangat indah pula kehidupan ini, tanpa mempersoalkan apa agama yang kita anut, sudah sewajarnya kita sebagai bangsa Indonesia hidup berdampingan. Ingat semboyan "walaupun berbeda-beda, tetapi tetap satu jua, ya itu Bhineka Tunggal Ika"

    Anas Ferhonika_XII IPA-5_03

    BalasHapus
  30. benar2 sebuah bentuk toleransi yg menakjubkan!! :-D
    saya merasa terpikat sekali pada foto gereja bleduk yg ibu tampilkan. kalau dilihat dari samping, bentuknya mengingatkan saya pada masjid aceh darussalam yg masih kokoh walau diterjang tsunami. bangsa Indonesia memang hebat !!! ^_^

    risda amanda_xii-ips-3

    BalasHapus
  31. Alangkah baikya jika kita menjunjung tinggi toleransi, karena negara yang indah ialah negara yang memiliki banyak keanekaragaman.Bangga dengan Indonesia !

    BalasHapus
  32. Sungguh indah jika bangsa kita yang beraneka ragam agama ini hidup rukun, saling membantu satu sama lain, menghormati tiap - tiap agama yang ada. Tak ada lagi peristiwa pembom-an gereja ataupun semacamnya. Semoga generasi kami dapat mewujudkannya. Amin.
    Eva Herawati W / XII IPS 4

    BalasHapus
  33. wah bagus sekali ibu menampilkan indahnya dalam kebersamaan ini.
    karena memang sebenarnya Indonesia mempunyai objek-objek yang sangat menarik dan indah jika dinikmati bersama oleh warganya. salah satunya yang di tampilkan oleh bu Herry adalah Candi Borobudur yang menjadi salah satu keajaiban di dunia. Subhanallah. Indonesia yang memilikinya. Di sana juga pernah menjadi tempat pentas salah satu kesenian Purbalingga yang akhirnya dilihat oleh Bapak Presiden dan Bapak Presiden mengundangnya dalam Upacara 17 Agustus kemarin di Istana Negara. Kota Purbalingga tercinta ini juga dapat menghargai sebuah keindahan yang ada di Indonesia yaitu Candi Borobudur. Togetherness is wonderful:)

    Dinar Uji Setyaningrum | XII IPA 3|10

    BalasHapus
  34. Sungguh indah negara Indonesia tercinta ini, memiliki beragam budaya, dilengkapi dengan berbagai perbedaannya. Termasuk keberagaman agama yang dianut oleh masyarakat Indonesia. Namun, meskipun berbeda, masyarakat Indonesia tetap memiliki toleransi untuk saling menghargai keyakinan masing-masing individu.. Dan dengan adanya tempat-tempat ibadah yang berdiri megah, menunjukkan adanya keanekaragaman namun tetap mengutamakan rasa persatuan.. Sungguh senang bisa menjadi warga negara Indonesia :)

    Intan Nurfa Amalia XII IPA 5/20

    BalasHapus
  35. Kita semestinya bangga dengan kekayaan yang Negara kita miliki. Tinggal sekarang bagaimana kita sebagai warga Negara yang baik harus bisa menjaganya agar kebersamaan yang ada tetap lestari. Sikap toleransi sudah semestinya ditegakan. Walaupun di Negara kita terdapat beberapa agama, suku, bahasa, dll tetapi sesuai semboyan negar kita “Bhineka Tunggal Ika” ,bahwa kita tetap satu walaupun terdapat perbedaan. Itulah indahnya kebersamaan, perbedaan bukan berarti titik awal adanya perpecahan justru perbedaan itu indah.
    NURMALITA PUTRI P/26/XII IPA 1

    BalasHapus
  36. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  37. pengamalan sila pertama dan sila ketiga sungguh terlihat nyata dengan gambar-gambar ini. gembar-gambar ini mengajarkan bagaimana kita harus bisa bertoleransi dan bersatu untuk membentuk Indonesia yang sejati. bangga sekali dengan Indonesia!

    Anisa Imaniar N
    XII IPA 2
    08

    BalasHapus
  38. Kebanggaan tersendiri bahwa Indonesia memiliki keanekaragam kepercayaan dan sikap saling menghargai antar sesama umat beragama akan membuat Indonesia semakin solid dan tak tercerai berai. Semangat Indonesia. :D

    Naila Sofa W.
    XII IPA 3 / 23

    BalasHapus
  39. Arti Bhinneka Tunggal Ika sangat terlihat dalam foto-foto tersebut, berbeda-beda tapi tetap satu. Ya, walaupun kita berbeda-beda agama, tapi kita tetap harus bersatu. Foto-foto dan adanya bangunan-bangunan tersebut sangat indah, dan berfilosofi. Adanya bangunan-bangunan tersebut memang mengajarkan kita bahwa kita harus saling bertoleransi, menciptakan kedamaian, berusaha menghapuskan pertentangan dan pertengkaran yang ada dan membuat INDONESIA menjadi negara yang kompak, damai dan nyaman. Namun sayang di zaman sekarang ini, semua itu masih menjadi cita-cita bagi kita, karena sekarang masih banyak pertikaian yang terjadi karena perbedaan latar agama. Seharusnya semua itu sudah tidak lagi terjadi apabila seluruh masyarakat Indonesia mengamalkan sila pertama. Kita semua pasti berharap, bahwa bangunan-bangunan yang indah dan terlihat nyaman dan tentram tersebut jangan hanya menjadi sebuah bangunan yang hanya dibangun dan dibiarkan serta hanya menjadi simbol saja tanpa digunakan. Jadi, ayo para penerus, mari kita amalkan sila pertama, wujudkan cita-cita kita menjadikan INDONESIA negara yang nyaman, kompak dan damai, dan mari kita praktekkan Bhinneka Tunggal Ika kita :D

    Hanina Desi Pratama
    XII IPA 3/18

    BalasHapus
  40. Pokoknya saya salut deh Bu sama Indonesia. Dari kekayaan alamnya, keberagaman suku dan budaya dan lain-lain. Tapi yang saya sayangkan satu Bu, orang-orang yang sudah dipercaya rakyat duduk di kursi parlemen dan sejenisnya tapi tidak bertanggung jawab dan semena-mena, takabur dan serakah. Kalo saja di negara kita yang tercinta ini tidak ada seperti itu, pasti kita sebagai rakyat bisa hidup lebih damai,tenteram dan bahagia dengan segala perbedaan yang membuat kita satu dan tetap rukun. Subhanallah:))
    Ucapan adalah do'a. Hehe
    Zelika Nidya Damarani
    XII IPA 5 /34

    BalasHapus
  41. wah... benar-benar indah indonesia ini.... andaikan seluruh rakyat indonesia bisa berdampingan.. tidak ada yg merasa paling benar seharusnya, karena untuk mu agamamu dan untuk ku agama ku... dan yg jelas, jngan sampai ada penistaan agama lagi... saling menghormati..
    oh iya bu.. usul gambar bukit doa di bali bu..hehehe

    M.Ilham Malik
    XII IPA 1/24

    BalasHapus
  42. Alhamdulillah,
    meskipun masyarakat Indonesia memiliki agama yang berbeda-beda, tetapi tetap bisa bersatu. dan masing-masing agama memiliki tempat ibadah tersendiri. semoga tempat-tempat tersebut tidak hanya dilihat keindahannya saja, tetapi juga selalu digunakan untuk beribadah. selain itu, kita sebagai umat beragama harus bisa saling toleransi dan menghargai satu sama lain, sehingga tidak terjadi perselisihan. I LOVE INDONESIA!

    Estu Haryanti
    XII IPA 4
    11

    BalasHapus
  43. Hanya butuh 1 ID bisa main 8
    Jenis Permainan dan menjadi Jutawan.
    Ayo Gabung bersama kami Bosku.
    arena-domino.net
    Buktikan Sendiri Bossku!

    BalasHapus